Saat kamu telah menemukan vendor pernikahan yang sesuai dengan keinginanmu, ada baiknya jika kamu menjalin kerja sama dengan baik.hal ini bertujuan agar tujuan yang akan kalian capai bisa terwujud dengan baik dan lancar. kamu juga harus bisa mempercayakan semua urusan pernikahan kamu kepada vendor yang akan menanganinya. Jika kalian ragu dan tidak mempercayakan segala urusan kepada mereka maka vendor akan sulit berkreasi untuk mengurus pesta pernikahanmu.

Selain itu kamu harus saling menghargai dan juga mengerti antara satu sama lain, agar terjalin hubungan yang harmonis kamu dan vendor pernikahanmu. Buatlah Kerja sama menjadi lebih menyenangkan karena itu adalah kunci terwujudnya pesta pernikahan sesuai impian.

Jadi, Simaklah beberapa hal berikut ini untuk membangun hubungan baik antara kamu dan vendor agar kerja sama saling menyenangkan.
1. Bertemu Langsung Dengan Vendor
Saat ini banyak cara untuk kamu bisa saling berkomunikasi dengan vendor, baik itu melalui telepon seluler, email, ataupun media sosial. Tapi apakah kamu akan bekerja sama tanpa bertemu langsung dengan mereka? Pastilah tidak mungkin, karena kalian akan berdiskusi mengenai konsep yang diinginkan untuk pernikahan.
Selain itu jika kamu bertemu secara langsung dengan vendor yang akan membuatmu lebih mudah mengetahui kesan yang diberikan vendor tersebut saat pertama kali bertemu dan mengobrol dengan kamu secara langsung.
2. Membangun Chemistry
Mewujudkan pernikahan yang diimpikan diperlukan adanya kekompakan ataupun kerja sama yang terjalin selain dari kamu dan pasangan. Perlu Diingat bahwa pernikahanmu terwujud juga hasil dari kerja sama yang baik dari calon pengantin dan juga vendor-vendor yang terlibat di dalamnya. Maka dalam hal ini perlu sekali untuk kalian membangun chemistry agar terjalin tim yang kompak.
Dengan kalian menjadikan tim semakin kompak dan bersahabat, maka kalian akan bisa berdiskusi ataupun bertukar ide dengan baik dan lancar untuk mewujudkan semua konsep yang kalian pikirkan. Jangan ragu untuk membangun hubungan yang baik di awal dengan vendor-vendor pernikahanmu agar saat proses hingga hari pernikahan dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan.
3. Menyamakan Konsep
Menjalin komunikasi yang baik menjadi hal utama yang harus diperhatikan oleh calon pengantin yang saat bekerja sama dengan vendor yang telah dipilih. Hal ini dikarenakan penting bagi kalian untuk menyamakan soal konsep pernikahan nantinya. Lebih baik jika kalian tetap untuk saling berkomunikasi saat menyiapkan pernikahan agar nantinya tidak ada kesalahan yang membuat hubungan kerja sama menjadi kacau. Ide dan gagasan perlu untuk diutarakan antara kamu dan pihak vendor, agar bisa saling memberikan masukan yang sesuai dan terbaik untuk konsep pernikahanmu.
4. Melibatkan Keluarga
Selain menjalin kerja sama antara kamu dan vendor pernikahan, ada baiknya jika kamu juga melibatkan pihak keluarga saat mempersiapkan pernikahan impianmu. Kerja sama antara vendor dan keluarga akan lebih mempermudah kamu untuk mengatur pernikahan baik saat mempersiapkan ataupun saat acara pernikahan, karena pihak vendor akan merasa senang dan terbantu dengan mengenal keluarga dari pihak keluarga. Jadi, jika tiba-tiba saat acara pernikahan ada yang dibutuhkan tim vendor, mereka tidak akan kesulitan dan bingung untuk meminta bantuan langsung kepada pihak keluarga yang sudah dikenal sebelumnya.
5. Ucapkan Terimakasih
Menjalin hubungan baik antara kamu dan vendor tidak hanya dilakukan saat mempersiapkan pernikahan hingga acara berlangsung. Tetapi, kamu bisa tetap menjalin komunikasi dengan baik setelah acara usai. Hal ini dikarenakan mungkin saja jika suatu saat nanti kalian membutuhkan jasa mereka kembali. Kamu bisa menghargai hasil pekerjaan vendor yang telah membuat sukses acara pernikahanmu dengan mengucapkan terima kasih dalam bentuk kenang-kenangan seperti bingkisan. Selain itu, kamu juga bisa memberikan bentuk kepuasan jasa mereka melalui review ataupun rekomendasi di postingan akun sosial media kalian.